Tahapannya adalah sebagai berikut :
1. Instalasi Debian 7 ( Wheezy ).
2. Konfigurasi IP Address.
Dibuat statik.
dengan
nano /etc/network/interfaces
menjadi
#IPv4 address
allow-hotplug eth0
iface eth0 inet static
address 192.168.11.x
gateway 192.168.11.x
netmask 255.255.255.0
network 192.168.11.0
broadcast 192.168.10.255
#DNS
dns-nameservers ip-dns-primary ip-dns-secondary
Demi keamanan, mengubah port default 22 menjadi terserah kita, misalnya 27.
Setelah ssh sudah kita konfigurasi maka pada langkah berikut konfigurasi saya lakukan dengan cara remote server dengan Putty saja.
4. Lakukan update & upgrade.
apt-get update && apt-get upgrade
5. Instalasi LAMP.
Instalasi Apache2, Mysql, Php, PhpMyAdmin.
Ini penting sebagai media monitoring squid via lightsquid atau sarg dsb.
6. Instalasi Squid2.7 STABLE9.
Sebagai server produksi cache, untuk saat ini saya lebih memilih Squid versi 2.7 ini ketimbang Lusca Head atau Squid3, ya terserah sesuai pilihan/ kebutuhan.
Pastikan squid di instal dan berjalan dengan baik.
7. Konfigurasi sysctl.conf.
nano /etc/sysctl.conf
yang diubah adalah,
#net.ipv4.conf.default.rp_filter=1
#net.ipv4.conf.all.rp_filter=1
#dan
#net.ipv4.ip_forward=1
di comment out (hilangkan tanda pagar) sehingga menjadi,
net.ipv4.conf.default.rp_filter=1
net.ipv4.conf.all.rp_filter=1
#dan
net.ipv4.ip_forward=1
lalu jalankan,
sysctl -p
8. Tambahkan iptables, nat.
nano /etc/rc.local
tambahkan diatas exit,
iptables -t nat -A POSTROUTING -o eth0 -j MASQUERADE
exit
9. Reboot server proxy.
10. Uji coba server proxy.
Ketika server proxy sudah hidup kembali, cek service squid apakah sudah berjalan lalu uji coba server proxy pada jaringan kita.
Cek dengan,
tail -f /var/log/squid/access.log | ccze
dan
ps aux | grep squid
11. Instal lightsquid.
Ada aplikasi serupa seperti sarg, calamaris, squid analyze tetapi saya lebih memilih ligthsquid, pokoknya sesuaikan dengan kebutuhan saja.
Disarankan pilih salah satu saja agar tidak terlalu membebani kinerja server proxy.
Agar memudahkan dalam memantau lalu lintas data, terutama koneksi internet, data user, besaran file, file & website yang sering diakses, grafik per bulan dsb.
Selesai.
Selamat mencoba! :)