Saat instalasi module Easy File Uploader pada website yang mengunakan CMS Joomla 2.5.x, proses instalasi berlangsung dengan sukses tanpa ada notifikasi error, namun saat konfigurasi modul ada notifikasi error sebagai berikut :
PHP Version: 5.3.5.
FILEINFO_MIME_TYPE is NOT defined.
mime_content_type doesn’t exist.
Mengetahui pesan error diatas, saya masih mencoba untuk menjalankan module-nya dan seperti prediksi file tidak bisa di upload ada pesan error lagi pada module-nya di halaman front-page seperti ini :
ERROR: The uploaded file type is not permitted.
MIME detected by PHP:
MIME detected by Browser: image/jpeg
Return Code: 4
No file was uploaded
Setelah googling dapatlah solusinya di sini, lalu saya coba untuk mengaktifkan fungsi php_fileinfo.dll pada file php.ini
Karena Webserver-nya memakai WampServer maka cara pengaturannya adalah sbb :
1. Klik icon WampServer di sisi kanan taskbar > pilih PHP > php.ini
2. Pada php.ini cari php_fileinfo.dll, gunakan tombol Ctrl+F untuk memudahkan pencarian.
Akan terlihat opsi extension php fileinfo.dll masih belum aktif seperti dibawah ini :
;extension=php_fileinfo.dll
lalu uncomment sehingga menjadi :
extension=php_fileinfo.dll
dan beri komentar diatasnya agar kita ingat untuk apa opsi ini diaktifkan, seperti contoh berikut :
;Opsi berikut ini diaktifkan untuk module Easy File Uploader
extension=php_fileinfo.dll
3. Restart Wampservernya, dengan cara klik icon Wampserver > Restart All Services
Apabila pengaturan diatas berhasil maka pada module Easy File Uploader, notifikasi errornya akan berubah menjadi :
PHP Version: 5.3.5.
FILEINFO_MIME_TYPE is defined.
finfo_open is callable.
finfo_file is callable.
finfo_close is callable.
mime_content_type is callable.
This is Windows OS: WINNT.
Lalu cobalah upload file kembali dan lihat hasilnya, seharusnya hanya ada pesan seperti berikut :
Upload was successful
Name: 10363855_10202007542458443_6927798419730984114_n.jpg
Type: image/jpeg
Size: 110.86KB
Selamat Mencoba ! :)